Belajar Untuk Mengucap Syukur Setiap Pagi Sehingga Kalian Akan Merasa Hari Ini Tidak Begitu Berat

Sering kita merasakan lelah, capek untuk menjalani hari. Apalagi saat kalian sudah bekerja. Sering kita merasa lelah, apalagi saat lagi sedang banyak-banyaknya kerjaan. Atau ada rekan kerja yang mengesalkan, sehingga membuat kita malas ke kantor. Malas untuk bersinggungan dengannya. Atau bagi anak sekolahan, merasa berat untuk memulai hari baru, karena tahu nanti akan ada ujian atau kuis. Sehingga rasanya tidak semangat menjalani hari. Dan akhirnya kita akan merasa hari itu sangat panjang dan berat. 

Belajar Untuk Mengucap Syukur Setiap Pagi Sehingga Kalian Akan Merasa Hari Ini Tidak Begitu Berat

Padahal sebenarnya semua hari itu sama saja. Semua tergantung dari kita. Semua tergantung dari bagaimana kita menanggapinya. Tergantung dari bagaimana kita merespon semua itu. Semua itu ada di kepala kita. Berat ringannya hari kita semua itu adalah kontrol kita. Sehingga kita yang akan mengontrol mau seperti apa hari kita. Mau hari itu menjadi baik, atau hari itu menjadi berat. Semua itu ada di kendali kita. Jadi kitalah yang sebenarnya yang menentukan semua itu. Jadi jangan menyalahkan harinya.

Atau menyalahkan orang lain atau pekerjaan kita. Dan berpikir karena mereka, kita menjadi buruk. Karena mereka hari kita menjadi tidak baik. Tapi semua itu karena kita. Kitalah yang menentukan hari ini akan menjadi baik atau tidak. Jadi, jangan mencari kambing hitam akan tidak baiknya hari kita. Kita bisa memulai dari pikiran kita. Jika kita berpikir hari ini akan menjadi baik. Hari ini akan berjalan dengan baik. Maka akan menjadi baik. Begitupun jika kita berpikir hari ini begitu berat. Kita akan merasakan hari ini sangat berat dan panjang. 

Cobalah untuk mengucap syukur di setiap pagi. Sebelum kalian memulai hari, sebelum kalian keluar rumah, sebelum kalian memulai kegiatan hari ini. Cobalah untuk bersyukur untuk apa yang kalian miliki sekarang. Dan itu akan sangat membantu untuk membuat kita menjadi lebih semangat menjalani hari. Itu akan membuat kita menjadi lebih positif, dan kita menjalani hari dengan mudah dan rasanya menyenangkan. Dan kalian akan merasakan semua begitu mudah. Dan itulah yang harus kalian lakukan.